POKEMON GO adalah game yang berjenis location-based augmented reality mobile game, dengan bahasa gampangnya anda harus melakukan aktivitas yang sesungguhnya di dunia nyata untuk memainkan game ini semisal berjalan atau berkeliling di suatu lokasi yang telah ditentukan.
What ?? yup benar... anda harus menuju lokasi tertentu untuk melatih pokemon anda. Anda juga harus berkeliling untuk mendapatkan dan menangkap monster-monster pokemon imut baru.
Jika anda suka dengan kegiatan outdoor, sepertinya game ini cocok untuk anda. Sebaliknya bagi anda yang tidak suka gerak badan dan senengnya cuma diam di kamar, jangan memainkan game ini karena anda tidak akan mendapatkan apa-apa dengan hanya berdiam di satu lokasi saja. Bahkan anda harus berjalan 2-10 km untuk menetaskan sebuah telur pokemon, sekaligus olah raga..
Sebenarnya, admin adalah tipe yang kedua tapi berhubung banyaknya rekan kerja dan kenalan admin yang memainkan game ini, maka admin jadi penasaran juga untuk mencoba game ini.
Lalu smartphone apa yang cocok untuk memainkan game Pokemon Go ini? Semua merk smartphone cocok. Admin malah hanya menggunakan smartphone merk Polytron R2501. Pokoknya OS nya harus diatas Jelly Bean (diatas versi 4) dan RAM nya minimal 1 Gb. Fitur GPS juga harus diaktifkan. Koneksi internet? Ya tentu saja harus ada, bos... ini kan game online..
Hanya saja admin ingin berpesan untuk berhati-hati saat anda memainkan game ini. Semalam saat admin berjalan-jalan disekitar rumah untuk mencari pokemon, admin bertemu dengan seorang ABG cewek yang kebetulan juga sedang mencari Pokemon. Permasalahannya adalah, cewek tersebut sedang mengendarai motor saat mencari pokemon. Tangan kanan pegang kemudi motor dan tangan kiri pegang smartphone. Jadi dia tidak fokus di jalan.. lha kan bisa berbahaya baik bagi dirinya dan juga orang lain.
Berikut adalah screenshot yang admin ambil dari smartphone admin. Maaf kalau belum lengkap, semisal arena pertarungannya seperti apa, karena admin sendiri baru memulai main gamenya. Juga ada Video tentang game Pokemon Go ini yang admin ambil dari The Official Pokémon Channel.
Demikian artikel tentang Demam Permainan Pokemon Go. Semoga bermanfaat.